Mungkinkah Ada Orang Tak Disukai Justru karena Baik?

Ilustrasi/dafunda.com
Umumnya, kita menyukai seseorang karena sifatnya yang baik, dan, sebaliknya, kita tidak menyukai seseorang karena sifatnya yang buruk. Tapi mungkinkah ada orang yang tidak disukai justru karena punya sifat baik?

Di dunia ini, tampaknya apa pun bisa terjadi, termasuk orang yang tidak disukai justru karena punya sifat baik. Salah satu contohnya adalah Dwayne Johnson.

Dwayne Johnson, yang biasa disebut The Rock, saat ini telah jadi bintang Hollywood papan atas. Dia membintangi film-film populer, termasuk waralaba Fast & Furious. Masuknya dia ke dalam waralaba itu membuat para pemain serial tersebut, khususnya Vin Diesel, tidak menyukai. Alasannya mungkin mengejutkan, yakni karena Dwayne Johnson sangat disiplin!

Seperti kita tahu, Dwayne Johnson berasal dari industri gulat WWE, di bawah kendali Vince McMahon, sosok yang sangat keras sekaligus kejam. Tapi sifat keras dan kejam itu pula yang belakangan membentuk Dwayne Johnson, dan menyadarkannya tentang etos kerja, kedisiplinan, dan apa saja yang dibutuhkan untuk sukses. 

Ketika akhirnya Dwayne Johnson benar-benar sampai pada kesuksesan, ia membawa serta etos kerja dan kedisiplinan yang telah menempanya habis-habisan. Dia terkenal sebagai aktor yang sangat disiplin. Sebagian kalangan bisa menerima sifat disiplin Dwayne Johnson, sebagian lain merasa tidak senang. Vin Diesel termasuk yang terakhir.

Ketika Dwayne Johnson masuk waralaba Fast & Furious, dia segera tidak cocok dengan cara kerja Vin Diesel. Berbeda dengan dirinya yang sangat disiplin, Vin Diesel sangat santai. Selain sering datang terlambat, Vin Diesel juga kerap menghabiskan waktu untuk bergosip di lokasi syuting. Dwayne Johnson tidak nyaman dengan hal itu, dan belakangan ia benar-benar kesal. Ia menganggap Vin Diesel tidak profesional.

Di sisi lain, Vin Diesel juga tidak menyukai Dwayne Johnson. Bagaimana pun, pikir Vin Diesel, dialah pemilik waralaba Fast & Furious, dan mestinya Dwayne Johnson berterima kasih kepadanya karena telah ditarik masuk ke dalam salah satu serial terbesar di Hollywood.

Selama syuting Fast & Furious yang melibatkan Dwayne Johnson berlangsung, hubungan mereka tidak bisa dibilang akur. Dwayne menganggap Vin membuang-buang waktu banyak orang—karena sering terlambat, ngerumpi, dan tidak disiplin—sementara Vin kesal karena Dwayne bertingkah seolah dia harus bertanggung jawab pada Dwayne. Mereka bahkan sering hampir bertengkar.

Mereka berhasil melewati hubungan yang kacau itu, dan syuting tetap berlangsung dengan lancar. Tapi Vin Diesel tampaknya tetap kesal. Lahirnya spin-off Hobbs & Shaw, disebut-sebut sebagai cara Vin Diesel untuk menjauhkan Dwayne Johnson dari dirinya.

Dan ketika Fast & Furious 9 dibuat, apakah Dwayne Johnson ikut terlibat? Kita tahu jawabannya, tidak. Ketika ditanya tentang hal itu, soal ketidakterlibatannya dalam Fast & Furious 9, Dwayne Johnson menjawab dengan normatif, bahwa ketidakhadirannya dalam F9 karena jadwal syutingnya bentrok dengan penjadwalan Hobbs & Shaw. Penjelasan yang mungkin terdengar tidak meyakinkan.

Hmm... bagaimana menurutmu?

Related

Entertainment 5837134039900646144

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item