Mengapa Jari-jari Kita Ditumbuhi Kuku?

Mengapa Jari-jari Kita Ditumbuhi Kuku?  Belajar Sampai Mati, belajarsampaimati.com, hoeda manis
Ilustrasi/istimewa
Sebenarnya, kuku adalah jaringan kulit yang telah mengeras. Kulit jari tangan dan kuku jari kaki tidak akan berhenti tumbuh, selama kita masih hidup. Kuku tidak hanya berfungsi melindungi jari tangan dan jari kaki, namun juga dapat menambah kepekaan terhadap rabaan.

Pangkal kuku jari tangan bisa memecah sel, dan membuat kuku tumbuh sepanjang 0,1 sampai 0,5 mm setiap hari. Umumnya, kuku jari tangan tumbuh lebih cepat daripada kuku jari kaki, terutama pada kuku di jari tengah. Kuku juga lebih cepat tumbuh pada musim panas dibanding pada musim dingin.

Di bagian bawah atau pangkal kuku, terdapat bagian berwarna putih yang berbentuk seperti bulan sabit. Bagian itu disebut lunula atau lunule, dan terbentuk akibat udara yang terperangkap dan tidak bisa naik ke bagian atas kuku, karena adanya perlekatan yang kuat antara kuku dan kulit di bagian bawah.

Hmm… ada yang mau menambahkan?


Related

Tubuh Manusia 1297679079898595573

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item