Mengapa Hari Guru Nasional Diperingati Pada 25 November?

Mengapa Hari Guru Nasional Diperingati Pada 25 November?
Ilustrasi/republika.co.id
Indonesia memperingati Hari Guru Nasional setiap 25 November. Tahun 2020 merupakan peringatan Hari Guru Nasional Ke-75. Bagaimana asal usul peringatan ini, dan kenapa jatuh pada 25 November?

Seratus hari setelah Indonesia memproklamirkan kemerdekaan, Hari Guru Nasional diperingati pertama kali. Guru menjadi bagian dari perjuangan Indonesia, yang mengisi kemerdekaan melalui pendidikan. Hari Guru Nasional pada waktu itu diperingati bersama hari ulang tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).

Sebelumnya, organisasi PGRI berawal dari Persatuan Guru Hindia Belanda (PGHB) yang sudah berdiri sejak 1912. PGHB menjadi jalan berkembangnya organisasi guru di Indonesia.

Pada tahun 1932, PGHB berubah nama, jadi Persatuan Guru Indonesia (PGI). Kemudian pada 24-25 November 1945, para guru menyelenggarakan Kongres Guru Indonesia di Surakarta.

Dalam kongres itu disebutkan bahwa segala kelompok guru yang didasarkan perbedaan lingkungan pekerjaan, agama, daerah, politik, suku, dan tamatan, dihapus.

Hari Guru Nasional kemudian ditetapkan oleh Presiden Soeharto pada 25 November 1994, dengan sebuah Keputusan Presiden, yaitu Kepres Nomor 78 tahun 1994 tentang Hari Guru Nasional.

Hmm... ada yang mau menambahkan?

Related

Umum 4891387899263188291

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item