Apa Perbedaan Gelombang Transversal dan Longitudinal?

Apa Perbedaan Gelombang Transversal dan Longitudinal, Belajar Sampai Mati, belajarsampaimati.com, hoeda manis

Gelombang transversal adalah gelombang yang arah getarnya tegak lurus terhadap arah rambatannya. Contoh gelombang transversal adalah gelombang pada permukaan air, dan semua gelombang elektromagnetik, seperti gelombang cahaya, gelombang radio, ataupun gelombang radar.

Jika kita menjatuhkan batu ke dalam air, akan muncul getaran yang membentuk gelombang dari tempat jatuhnya batu. Gelombang yang muncul akan menyebar ke segala arah, menjauhi sumber (tempat jatuhnya batu). Semakin menjauh dari sumber, semakin kecil pula gelombangnya. Hal itu disebabkan energi yang dirambatkan semakin berkurang.

Sedangkan gelombang longitudinal adalah gelombang yang arah getarnya sejajar dengan arah rambatannya. Contohnya adalah gelombang bunyi dan gelombang pada gas yang ditempatkan di dalam tabung tertutup.

Saat kita memompa ban sepeda, misalnya, kita mendorong atau menekan alat tersebut. Partikel-partikel gas di dalam pompa membentuk pola rapatan dan renggangan, sehingga mendorong udara keluar.

Hmm... ada yang mau menambahkan?

Related

Sains 1610471029321843232

Posting Komentar

emo-but-icon

Recent

Banyak Dibaca

item